You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Sukamulya
Desa Sukamulya

Kec. Rancaekek, Kab. Bandung, Provinsi Jawa Barat

Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pekerja Sosial Masyarakat di Desa Sukamulya

Administrator 24 Maret 2022 Dibaca 402 Kali
Rapat Koordinasi  dan Evaluasi Pekerja Sosial Masyarakat di Desa Sukamulya

PSM KECAMATAN RANCAEKEK GELAR RAPAT KOORDINASI DAN EVALUASI  TAHUN 2022

SUKAMULYA – Pekerja Sosial Masyarakat (PSM), Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung , melaksanakan rapat koordinasi dan evaluasi Serentak 2022,

Rapat digelar di Kantor Desa Sukamulya ini dihadiri Camat Rancaekek beserta perangkat, Ketua Tenaga Kerja Sosial Kecamatan (TKSK), Ketua Forum Kecamatan Rancaekek, PSM dan Puskesos se-Kecamatan Rancaekek.

Kasi Sosial Budaya, Rusmani Effendi S.Sos dikonfirmasi mengatakan dalam rapat koordinasi dan evaluasi PSM ini terkait dengan penyaluran pengalihan bantuan pangan nontunai ke tunai sesuai arahan Presiden ke Kementerian Sosial untuk mempercepat penanggulangan kemiskinan untuk bulan januari sampai dengan maret.

Camat Rancaekek, Ir.H Diar Hadi Gusdinar M,Si menambahkan bahwa bantuan pangan nontunai ke bantuan tunai sudah disalurkan dari januari sampai dengan maret sebesar Rp.600.000 untuk membeli sembako, setiap desa sudah ada Puskesos dan PSM untuk saling bahu membahu.

Ketua Forum Kecamatan Rancaekek, Neneng Hasanah meberikan pernyataan PPKS diperlukan data PMKS bagi perseorangan,keluarga, karena suatu hambatan/kesulitan. Untuk itu data PMKS sangat kami butuhkan.

Diharapkan dengan diadakanya rapat koordinasi dan evaluasi ini dapat meningkatkan kesejahteraan sosial dikalangan masyarakat Kecamatan Rancaekek.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image